Bagi para pebisnis, tentunya ingin pencatatan penjualan sehari-hari bisa dilakukan secara otomatis dan rapi. Dengan begitu, kita bisa membuat keputusan bisnis melalui laporan data penjualan tersebut. Semua itu bisa didapatkan dengan memanfaatkan aplikasi POS Moka.
Moka atau Moka POS merupakan sistem point of sale multi platform berbasi cloud yang akan membantu usaha kita untuk lebih berkembang dan naik kelas. Tidak hanya mengoptimalkan operasional bisnis, Moka juga mampu memperluas akses untuk menjangkau lebih banyak pelanggan.
Fitur-fitur yang tersedia di dalamnya akan memudahkan kita dalam melakukan operasi penjualan. Melakukan analisis bisnis pun jadi lebih mudah, karena Moka telah mengintegrasikan transaksi penjualan baik itu online maupun offline secara real-time.
Jika tertarik untuk berlangganan, maka kenali terlebih dahulu beberapa fitur unggulan Moka POS yang bisa dinikmati berikut:
Manajemen Multi Outlet
Fitur ini akan sangat membantu kita yang memiliki banyak cabang. Hanya melalui satu sistem, maka kita bisa memantau banyak cabang outlet tanpa harus mendatanginya satu per satu.
Manajemen Inventaris
Melalui fitur ini, kita bisa mengetahui stok bahan baku tanpa perlu sering-sering berkunjung ke gudang. Kita juga akan mendapatkan notifikasi jika inventaris sudah mau habis, sehingga bisa langsung tahu kapan harus restock bahan baku.
Program Loyalitas Pelanggan
Setiap bisnis pasti memiliki pelanggan yang loyal. Nah, dengan fitur satu ini, kita bisa mengumpulkan database pelanggan dan meningkatkan loyalitas mereka dengan memberikan diskon yang special.
Pengelolaan Tata Letak Meja
Fitur ini cocok untuk pengusaha restoran atau kedai kopi. Kita bisa mengatur berapa lama pelanggan duduk di meja restoran, apa saja yang dipesan hingga di mana letak meja tempat pelanggan duduk.
Terintegrasi dengan Berbagai Platform Manajemen Bisnis
Selain fitur point of sale, Moka juga memberikan end-to-end solutions bagi UMKM yang masih dalam proses pengembangan bisnis, seperti penyaluran modal melalui layanan Moka Capital, penerimaan pembayaran digital melalui Moka Mobile Payment dan juga koneksi ke aplikasi lain melalui Moka Connect.
Itulah beberapa fitur unggulan aplikasi POS Moka yang bisa dinikmati apabila mulai berlangganan. Biayanya cukup murah untuk langsung berlangganan selama satu tahun, yakni Rp 249.000/bulan. Tenang, berlangganan tiap bulan juga bisa, cukup membayar Rp 299.000 per bulannya.
Jika masih ragu berlangganan, ada layanan ‘Demo Gratis’ selama 14 hari yang bisa dicoba. Untuk mengetahui informasi selengkapnya, silakan kunjungi di laman mokapos.com. Ayo berlangganan Moka POS dan nikmati semua fitur unggulannya! Semoga bermanfaat!
Posting Komentar untuk "Yuk Kenali Fitur Unggulan Moka POS yang Bikin Bisnismu Semakin Melejit! "